You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jaktim akan Gelar Gebyar Pemberdayaan RTRA
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Jaktim akan Gelar Gebyar Pemberdayaan RPTRA

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur, akan menggelar Gebyar Pemberdayaan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA), di RPTRA Rumah Susun (Rusun) Cipinang Besar Selatan (Cibesel), Jatinegara, Kamis (9/2) mendatang.

Kita berharap kegiatan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh warga

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Timur, Jayadi mengatakan, pihaknya sengaja memilih kegiatan gebyar pemberdayaan di RPTRA Rusun Cibesel agar bisa memberi motivasi bagi anak-anak di rusun.

"Rencananya pembukaan acara akan dihadiri oleh Ibu Plt Gubernur DKI Jakarta," katanya, Kamis (2/2).

SKPD dan UKPD Diminta Berkontribusi untuk Pemberdayaan RPTRA

Dijelaskan Jayadi, kegiatan yang digelar sejak pagi hingga siang itu akan diisi berbagai macam kegiatan. Di antaranya, penyuluhan penyalahgunaan narkoba, kekerasan dalam rumah tangga, pelayanan KB, aktivitas anak usia dini seperti menggambar dan mendongeng, serta olahraga futsal. Selain itu, akan dipamerkan produk karya warga rusun.

"Berbagai sosialisasi juga akan digelar. Kita berharap kegiatan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1151 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1100 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye991 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye969 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye895 personBudhi Firmansyah Surapati