You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengaku siap untuk menjadi tuan rumah Asian Games.
photo doc - Beritajakarta.id

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Jepang

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Jepang, Fumio Kishida di gedung Balaikota DKI Jakarta, Selasa (12/8). Dalam pertemuan itu, keduanya membahas sejumlah hal penting seperti hubungan kerjasama Indonesia - Jepang.

Intinya beliau ke depan ingin hubungan dengan Indonesia diperkuat lagi

Mantan Walikota Surakarta itu menuturkan, ada tiga hal penting yang dibicarakan dalam pertemuan tersebut. Pertama, hubungan kerja sama Indonesia - Jepang terutama yag berkaitan dengan supremasi hukum di wilayah laut. "Intinya beliau ke depan ingin hubungan dengan Indonesia diperkuat lagi," ujar Jokowi di Balaikota, Selasa (12/8).

Kedua, membahas hal-hal yang berkaitan dengan investasi dan ketiga mengenai pembangunan infrastruktur yang dibutuhkan kedua negara, terutama infrastruktur laut, seperti pelabuhan laut dalam dan rencana pembangunan tol laut. "Beliau (Jepang) menyampaikan akan memberikan dukungan," katanya.

Jokowi: Jakarta Siap Jadi Tuan Rumah Asian Games

Pada kesempatan itu, Jokowi juga menyampaikan keinginannya agar pembangunan infrastruktur di DKI Jakarta bisa dipercepat. Tak hanya itu, Jokowi juga membicarakan kelanjutan mega proyek pembangunan Mass Rapit Transit (MRT).

"Sebetulnya kita inginnya bicara masalah Jakarta. Sedangkan investasi kita alokasikan ke infrastruktur. Tadi juga disampaikan mengenai keluhan-keluhan mengenai izin yang lambat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Selektif Verifikasi Data, Disdik DKI Pastikan KJP Plus Tepat Sasaran

    access_time05-07-2024 remove_red_eye4366 personTP Moan Simanjuntak
  2. Pj Gubernur Buka Secara Resmi Pameran Flona 2024

    access_time05-07-2024 remove_red_eye1887 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Petugas Gabungan Tangani Longsor Tebing Tol di Jalan Mulia Bhakti

    access_time06-07-2024 remove_red_eye1637 personTiyo Surya Sakti
  4. Satgas LH Angkut 56 Ton Sampah dari Kawasan Monas

    access_time02-07-2024 remove_red_eye1225 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Parkir Liar di Jalan Senopati Ditindak

    access_time02-07-2024 remove_red_eye971 personTiyo Surya Sakti