You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Posko Bersama Harus Dijadikan Tempat Informasi Pilkada
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Posko Bersama Harus Dijadikan Tempat Informasi Pilkada

Asisten Pemerintahan Sekda DKI Jakarta Bambang Sugiono meminta Posko Bersama yang telah didirikan di lima wilayah kota dan kabupaten difungsikan sebagai tempat untuk memberikan informasi ke masyarakat terkait pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017 di Ibukota.

Jadi fungsi posko ini tidak hanya sekadar tempat kumpul, tapi untuk tempat informasi

"Jadi fungsi posko ini tidak hanya sekadar tempat kumpul, tapi untuk tempat informasi," katanya saat evaluasi Posko Bersama Pilkada di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (21/2).

Bambang menjelaskan, melalui posko tersebut, masyarakat bisa melaporkan langsung apabila menemukan kejanggalan atau masalah selama Pilkada DKI 2017.

Forkopimda DKI Laporkan Hasil Monitoring ke Kemendagri

"Di posko ini kami siapkan juga 5.000 CCTV Smart City. Jadi kita bisa pantau Jakarta dari sini," tandasnya.

Rapat evaluasi Posko Bersama ini sendiri dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tim sukses masing-masing pasangan calon (paslon), Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1237 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1233 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1175 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1141 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1065 personNurito