You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perluasan TPU Karet Bivak Dimulai
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Lahan untuk Perluasan TPU Karet Bivak Dibersihkan

Pihak Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat mulai membersihkan lahan untuk perluasan Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak. Bangunan liar dan juga kandang-kandang unggas pun ditertibkan dari lahan yang berada di Jalan Karet Pasar Baru Barat I, Kelurahan Karet Tengsin itu.

Jadi dibagi antara perluasan makam dan bangun RPTRA. Penduduk juga sudah disosialisasikan agar tidak masuk dan tidak memarkirkan kendaraan di lokasi tersebut

"Tempat ini akan dijadikan lahan perluasan makam, makanya bangunan liar dilokasi kita bersihkan," ujar Dedi Arif, Camat Tanah Abang, di lokasi, Kamis (9/3).

Menurut Arif, luas lahan yang akan digunakan untuk perluasan TPU Karet Bivak yakni 4.000 meter persegi. Yang sebagian juga akan dibangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA).

TPU Karet Bivak Segera Diperluas

"Jadi dibagi antara perluasan makam dan bangun RPTRA. Penduduk juga sudah disosialisasikan agar tidak masuk dan tidak memarkirkan kendaraan di lokasi tersebut," tandasnya.

Untuk membersihkan lokasi, dikerahkan 150 petugas gabungan baik dari Satpol PP, petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) dan PHL Sudin Lingkungan Hidup serta Sudin Kehutanan Jakarta Pusat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1929 personFakhrizal Fakhri
  2. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1702 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1518 personFakhrizal Fakhri
  5. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1340 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik