You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Warga Sukapura Meminta Saluran Penghubung Taruna Normalisasi
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Warga Minta Saluran PHB Taruna Dinormalisasi

Warga di RW 02, Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara, meminta saluran penghubung (PHB) Taruna di Jl Taruna dinormalisasi.



Awalnya saluran PHB Taruna lebarnya 1,5 meter. Tapi, saat ini mengalami penyempitan hingga kurang dari satu meter

"Awalnya saluran PHB Taruna lebarnya 1,5 meter. Tapi, saat ini mengalami penyempitan hingga kurang dari satu meter," kata Cholid Mawardi, Ketua RW 02, Kelurahan Sukapura, Minggu (12/3).



Ia menambahkan, saluran PHB Taruna sepanjang 800 meter bermuara ke Kali Cakung Drain dan KBN Cakung. Saat ini, terdapat sejumlah bangunan yang mengokupasi saluran PHB.

 "Untuk meminimalisir genangan, kami minta saluran PHB segera dinormalisasi," ujarnya.



Turap Saluran PHB Kalibaru Timur akan Diperbaiki

Sementara, Kepala Sudin Sumber Daya Air Jakarta Utara, Herning Wahyuningsih menegaskan, pihaknya meminta warga yang mengokupasi area saluran membongkar sendiri bangunannya agar normalisasi dapat dilakukan. 

"Kalau warga sudah sukarela bangunannya dibongkar, segera kami normalisasi," tandasnya.


Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1523 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1512 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1319 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1228 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1156 personFolmer