You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Lomba Pengolahan Sampah Tingkat Sekolah Digelar Di Jakpus
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Gelar Lomba Pengolahan Sampah di Sekolah

Suku Dinas (Sudin) Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Pusat menggelar lomba pengolahan sampah tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).

Sudah dipilih pemenang tingkat kecamatan yang akan mengikuti lomba di tingkat kota

Kepala Sudin  Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Pusat, Sujadiono mengatakan, melalui kegiatan ini para peserta didik dibiasakan untuk melakukan pemilahan sampah sejak dini. Termasuk, untuk mengolah sampah menjadi kompos.

"Sudah dipilih pemenang tingkat kecamatan yang akan mengikuti lomba di tingkat kota," ujar Sujadiono, Senin (20/3).

Jakpus Targetkan Penambahan 300 Bank Sampah di 2017

Menurutnya, lomba ini juga akan mendorong sekolah untuk memiliki bank sampah dan tempat pengolahannya. Selain itu, diharapkan terbentuk karakter anak didik yang peduli terhadap kebersihan lingkungan.

"Pemenang tingkat kota akan diumumkan pada 2 Mei mendatang, bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3668 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1072 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye921 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye912 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye895 personNurito