You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Fokus Wujudkan Zona Integritas WBK dan WBBM
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Fokus Wujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta fokus untuk membangun zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Ini tertuang dalam Permenpan RB Nomor 52 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas

Banyak sekali pejabat diberikan sanksi dicopot jabatannya, termasuk dicopot PNS-nya karena telah melakukan KKN itu

Asisten Pemerintahan Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Bambang Sugiyono mengatakan, para Aparatur Sipil Negara (ASN) telah dibekali oleh kebijakan-kebijakan dari pimpinan. Salah satunya seperti mencopot jabatan ASN bila terbukti melakukan tindakan Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN).

"Banyak sekali pejabat diberikan sanksi dicopot jabatannya, termasuk dicopot PNS-nya karena telah melakukan KKN itu," ucap Bambang, di Balai Kota DKI, Selasa (21/3).

Terima Gratifikasi, Pegawai Harus Lapor ke UPG dan KPK

Menurutnya, saat ini Pemprov DKI Jakarta secara perlahan telah membentuk zona WBK dan WBBM hingga tingkatan kelurahan. "Bahkan kita bilang di Jakarta ini, di pemda sampai kelurahan sudah bisa mengarah pada daerah bebas korupsi dan birokrasi bersih," tuturnya.

Sementara, Kepala Bidang Pengaduan Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), Titi Saraswati menegaskan, untuk meraih predikat WBK harus mampu mendapat nilai persepsi anti korupsi minimal 3,6.

"Aparatur harus mampu mewujudkan pemerintahan yang bersih dan bebas dari korupsi serta melayani masyarakat dengan tulus dan ikhlas," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24720 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3255 personFolmer
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1447 personFakhrizal Fakhri
  4. Warga Kelurahan Gunung Apresiasi Sudin SDA Jaksel Gercep Keruk Kali Jelawe

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1293 personTiyo Surya Sakti
  5. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1133 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik