You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemasangan SGB Simpang Susun Semanggi Sudah 87 Persen
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemasangan SGB Simpang Susun Semanggi Sudah 87 Persen

Pemasangan segmental gear box (SGB) di Simpang Susun Semanggi, hingga saat ini sudah mencapai 87 persen dari total 395 SGB yang akan dipasang di ramp 1 dan ramp 2.

Pemasangan SGB ramp 1 sudah rampung dari pertengahan Maret.

Kepala Bidang Simpang dan Jalan Tak Sebidang Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Heru Suwondo mengaku optimistis pemasangan SGB ini bisa selesai pada pertengahan April nanti. 

Pemasangan Box Girder Simpang Susun Semanggi Segera Rampung

"Pemasangan SGB ramp 1 sudah rampung dari pertengahan Maret. Kalau sekarang keseluruhannya sudah mencapai 87 persen," katanya, Senin (27/3).

Setelah proses pemasangan SGB ini selesai, selanjutnya akan dilaksanakan finishing pengerjaan bagian lain seperti pengaspalan, pemasangan lampu dan marka jalan.

"Kalau pengerjaan keseluruhan sudah mencapai sekitar 67 persen," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3693 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye940 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye893 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye829 personAldi Geri Lumban Tobing