You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
36 Ekor Sapi diberikan Vaksin Septicaemia Epizootica
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

36 Ekor Sapi di Pancoran Divaksinasi

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Perikanan (KPKP) Jakarta Selatan memvaksinasi 36 ekor sapi potong dan perah milik warga Jalan Swadaya No.24, RT 05/05, Duren Tiga, Pancoran. 36 ekor sapi tersebut diberikan vaksinasi septicaemia epizootica (SE).

SE ini penyakit ngorok pada sapi

Kasi Peternakan dan Kesehatan Hewan Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Yuli Absari mengatakan, vaksinasi ini penting dilakukan agar penyakit SE pada sapi tidak menular ke sapi lainnya.

"SE ini penyakit ngorok pada sapi. Sifatnya fatal, bisa mengakibatkan kematian pada hewan. Karena itu vaksinasi menjadi sangat penting dilakukan," katanya, Kamis (6/4).

Sudin KPKP Jaksel Vaksin 1.257 Sapi

Ia menjelaskan, dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan tiga orang petugas untuk memvaksinasi 36 ekor sapi. Sapi yang divaksinasi harus berusia di atas empat bulan dan sehat.

"Vaksin akan diberikan kembali setelah satu tahun kemudian," ujarnya.

Sementara itu, Arif, pemilik sapi mengaku sangat terbantu dengan kegiatan vaksinasi gratis ini.

"Setelah divaksin, sapi akan jadi lebih kuat terhadap penyakit SE," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4130 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik