Lahan Urugan di Pulau Panggang Dibongkar
access_time Kamis, 06 April 2017 11:23 WIB
remove_red_eye 3805
person Reporter : Suparni
person Editor : Andry
Sebuah lahan urugan di sisi utara Pulau Panggang, RT 01/03, Kepulauan Seribu dibongkar petugas gabungan dari Satpol PP dan Suku Dinas Perindustrian dan Energi.
Lahan urugan tersebut kita bongkar karena menutup kabel bawah laut
"Lahan urugan tersebut kita bongkar karena menutup kabel bawah laut," kata Yulihardi, Lurah Pulau Panggang, Kamis (6/5).
Ia mengatakan, setelah dibongkar lahan urugan ini akan dipasangi plang berisi larangan keras membangun di lokasi.
Pulau Seribu Anggarkan Rp 670 Miliar Bangun Kabel LautKepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Kepulauan Seribu, Melinda Sagala menjelaskan, lahan urugan berisi bebatuan dan pasir tersebut berdiri di atas kabel laut sehingga harus secepatnya dibongkar.
"Dampaknya bisa memicu tegangan tinggi listrik. Apalagi ini sampai mengurug kabel laut. Itu sangat berbahaya," tandasnya.