170 Pegawai RSUD Koja Dilatih Tanggulangi Kebakaran
Sebanyak 170 pegawai RSUD Koja, Koja, Jakarta Utara mengikuti sosialisasi penanggulangan kebakaran. Kegiatan dilakukan agar pegawai dapat mengambil tindakan cepat jika terjadi kebakaran di rumah sakit.
Dengan bekal pengetahuan itu, pegawai dapat dengan cepat mengambil tindakan saat terjadi kebakaran di rumah sakit
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara, Satriadi Gunawan mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan di halaman rumah sakit.
"Dengan bekal pengetahuan itu, pegawai dapat dengan cepat mengambil tindakan saat terjadi kebakaran di rumah sakit," ujar Satriadi, Jumat (7/4).
Anak Usia Dini Dikenalkan Antisipasi KebakaranMenurut Satriadi, dengan bekal pengetahuan yang dimiliki pegawai, diharapkan dapat membantu pemerintah dalam menekan angka kasus kebakaran di Jakarta Utara.
"Materi yang diberikan berupa penanggulangan kebakaran, menggunakan karung basah dan alat pemadam api ringan," tandasnya.