You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
TPS 18 Palmerah di Hiasi Ornamen Rumah Adat Betawi
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

TPS 18 Palmerah Dihiasi Ornamen Betawi

Ada yang berbeda di tempat pemungutan suara (TPS) 18 di Gang Amal V RT 04/04, Palmerah, Jakarta Barat hari ini.  Dekorasi dengan ornamen Betawi menghiasi TPS.

Dekorasi dengan adat Betawi ini juga untuk mengenalkan serta sekaligus melestarikan budaya Betawi

Ketua KPPS TPS 18 Palmerah, Syaiful Anwar mengatakan, penghiasan TPS dengan dekorasi adat Betawi ini merupakan inisiatif para pemuda di wilayah. Sehingga dibuat ornamen rumah Betawi, serta di depan pintu dijaga palang pintu.

"Dekorasi dengan adat Betawi ini juga untuk mengenalkan serta sekaligus melestarikan budaya Betawi," kata Syaiful, Rabu (19/4).

Musik Keroncong Meriahkan TPS di Taman Suropati

Ia menambahkan, proses pembuatan ornamen rumah Betawi ini diperlukan waktu seminggu. Pembuatan sendiri dilakukan secara bergotong royong para pemuda yang berada di lingkungan sekitar. "Untuk jumlah DPT di sini ada 609 pemilih," ujarnya.

Sementara itu, M Sofian (32) salah satu warga menyambut baik pembuatan dekorasi TPS menggunakan adat Betawi. Karena ini merupakan salah satu cara memperkenalkan dan melestarikan adat Betawi.

"Bagus juga kalo TPS dihias kaya gini, jadi seperti tidak sedang berada di TPS," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1914 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1768 personFakhrizal Fakhri
  3. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1695 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1609 personFakhrizal Fakhri
  5. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1506 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik