You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kantor Depo MRT Lebak Bulus dilengkapi apartemen
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Depo MRT Lebak Bulus Bakal Dilengkapi Apartemen

PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta, akan membangun apartemen di lokasi Depo MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Untuk merealisasikan ini, mereka bakal bekerja sama dengan PT Jakarta Propertindo (Jakpro)   

Begitu nanti pembangunan Depo MRT selesai, kita baru proses pembangunan apartemennya.

 

Direktur Utama PT MRT, William Sabandar mengatakan, rencananya apartemen tersebut dibangun di atas depo dan Kantor MRT. Bangunan tersebut  berdiri di atas lahan seluas 1.000 meter persegi.

Depo MRT Fase II Dibangun Sesuai Rencana Awal (Keep dulu)

"Jadi tadi disepakati untuk membangun kantor MRT di kawasan Depo Lebak Bulus. Nantinya kantor MRT akan butuh sekitar tujuh lantai. Atasnya nanti bisa dikerjasamakan dan dibisniskan dengan membangun apartemen," ucap William, usai mengikuti rapat pimpinan (Rapim) di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/5).

Dia menambahkan, proyek ini ditargetkan rampung pada Maret 2019. Saat ini, pihaknya sedang fokus menyelesaikan pembangunan Depo MRT terlebih dahulu. 

"Kita berharap konstruksi selesai dulu. Begitu nanti pembangunan Depo MRT selesai, kita baru proses pembangunan apartemennya., supaya tidak terganggu," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4258 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1587 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik