You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Ini Rute Pengalihan Arus di Jalan Kemang Raya
.
photo doc - Beritajakarta.id

Besok, Arus Lalu Lintas di Jl Kemang Raya Dialihkan

Rekayasa lalu lintas akan diberlakukan saat penyelenggaraan Festival Palang Pintu Kemang ke-12, di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan, Sabtu (6/5) hingga Minggu (7/5) mendatang. Arus lalu lintas di beberapa titik pun akan dialihkan.

Agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di sekitar Jalan Kemang Raya karena Festival Palang Pintu

Kepala Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan, Christianto mengatakan, rekayasa lalu lintas dilakukan karena Jalan Kemang Raya akan digunakan sebagai lokasi Festival Palang Pintu.

"Kami lakukan pengalihan arus untuk kendaraan. Agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di sekitar Jalan Kemang Raya, karena Festival Palang Pintu," ujarnya, Jumat (5/5).

Festival Palang Pintu Kemang Digelar Akhir Pekan Ini

Untuk kendaraan dari Jalan Kemang Raya yang hendak ke Jalan Kemang Selatan, akan dialihkan melewati Jalan Kemang Selatan VIII, kemudian ke Jalan Pelita - Jalan Haji Abu - Jalan Puri Sakti - Jalan Kemang Selatan 12A - Jalan Kemang Selatan 12.

"Begitu juga kendaraan yang akan mengarah sebaliknya," kata Christianto.

Ditambahkan Christianto, pihaknya akan mengerahkan 10 personel untuk melakukan pengaturan lalu lintas di lapangan.

"Petugas kami kerahkan untuk membantu pengendara terkait pengalihan arus. Untuk warga, kalau bisa hindari arah Jalan Kemang Raya, kecuali yang memang ingin berkunjung ke festival," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Layanan Jemput Bola Adminduk di RW 11 Cipinang Besar Utara Diminati Warga

    access_time05-07-2025 remove_red_eye2390 personAnita Karyati
  2. Genangan di Kecamatan Penjaringan Cepat Ditangani

    access_time07-07-2025 remove_red_eye1529 personAnita Karyati
  3. Besok, Festival Urban Farming Kembali Digelar

    access_time09-07-2025 remove_red_eye1177 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Bapenda Beri Penjelasan Soal Pajak Olahraga Padel

    access_time05-07-2025 remove_red_eye927 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Cuaca Berawan Dominasi Jakarta Hari Ini

    access_time04-07-2025 remove_red_eye809 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik