You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pansus Legislatif Tiga Kabupaten/Kota Gelar Kunker ke DPRD DKI
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Pansus Legislatif Tiga Daerah Kunker ke DPRD DKI

Panitia Khusus (Pansus) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak, Kota Bandar Lampung dan Yogyakarta, melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Selasa (16/5).

Kami ingin mendapat masukan lebih mendalam, bagaimana legislatif memberikan tanggapan atau masukan atas LKPJ

Kunjungan puluhan anggota dewan dari tiga daerah ini ingin mendapat masukan dari DPRD DKI Jakarta, terkait hal yang sedang mereka bahas di daerah masing-masing.

"Kami ingin mendapat masukan lebih mendalam, bagaimana legislatif memberikan tanggapan atau masukan atas LKPJ (Laporan Keterangan Pertanggungjawaban) Bupati Siak tahun 2016," ujar Sujarwo, Sekretaris Pansus DPRD Kabupaten Siak.

Legislatif dari Dua Daerah Kunker ke DPRD DKI

Menanggapi hal tersebut, anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, A Nawawi menjelaskan, pihaknya telah merampungkan hasil rekomendasi atas LKPJ Gubernur DKI tahun 2016.

"Rekomendasi berisi masukan atau tanggapan kepada eksekutif dari hasil reses wakil rakyat terkait apa saja program pembangunan yang sudah dan belum dilaksanakan. Selanjutnya, bahan rekomendasi dewan tersebut diharapkan dapat ditindaklanjuti oleh eksekutif," jelasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3692 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye972 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye939 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye892 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye828 personAldi Geri Lumban Tobing