You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Gubernur: Korban Luka Bom Kampung Melayu Sudah Ditangani dengan Baik
.
photo Oki Akbar - Beritajakarta.id

Djarot Pastikan Korban Bom Kampung Melayu Ditangani dengan Baik

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat memastikan korban ledakan bom di Terminal Kampung Melayu mendapatkan penanganan terbaik dari pihak rumah sakit.

Korban luka-luka sudah ditangani dengan baik. Sekarang pihak rumah sakit sedang berupaya menjalani penyembuhan dan pemulihan.

Hal ini disampaikan Djarot seusai menjenguk korban luka yang tengah menjalani perawatan di RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur. "Korban sudah ditangani dengan baik. Sekarang pihak rumah sakit sedang berupaya menjalani penyembuhan dan pemulihan para korban luka," ujar Djarot, Kamis (25/5).

Pada kesempatan itu, Djarot menjenguk korban luka, Tasdik (42), warga Cijantung, Jakarta Timur. Dikatakan Djarot, saat kejadian, Tasdik tengah berupaya menolong korban saat terjadi ledakan pertama. Namun kemudian Tasdik menjadi korban berikutnya pada ledakan kedua.

Dua Korban Bom Kampung Melayu Kondisinya Mulai Stabil

"Kalau saya lihat tadi korban sudah mulai membaik, dan sudah diperbolehkan pulang dalam waktu dekat," katanya.

Djarot juga menambahkan, korban lainnya bernama Susi (21) yang juga dirawat di RSUD Budhi Asih sudah mendapatkan penanganan terbaik dari tim dokter.

"Kami sudah kontak keluarganya, dan sedang menuju ke sini, karena dia ini warga Brebes," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2267 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1266 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1077 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1001 personDessy Suciati