Sudinhub akan Perbaiki Jalan Rusak Dermaga Pulau Harapan
access_time Kamis, 15 Juni 2017 15:26 WIB
remove_red_eye 1524
person Reporter : Suparni
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Kepulauan Seribu akan memperbaiki akses jalan yang berlubang di dermaga utama Pulau Harapan Kepulauan Seribu Utara yang dinilai membahayakan pengguna jalan.
Tahun ini ada pemeliharaan untuk dermaga. Segera kita kerjakan dan sudah kita survei.
"Tahun ini ada pemeliharaan untuk dermaga. Segera kita kerjakan dan sudah kita survei," ujar Robert Edward, Kasudin Perhubungan Kepulauan Seribu, Kamis (15/6).
Menurutnya, saat ini prioritas pengerjaan di pendalaman alur dan pelebaran kolam labuh di beberapa pulau permukiman dan sedang berjalan.
Akses Jalan Dermaga II Pulau Pramuka RusakSebelumnya Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Ismer Harahap meminta kepada Sudinhub Kepulauan Seribu agar memperbaiki dermaga yang berlubang tersebut karena sudah dikeluhkan warga.
"Kondisi lubang sudah menganga, minimal dikasih tanda," tandasnya.