You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Arus Mudik Pelabuhan Tanjung Priok Masih Sepi Penumpang
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Pelabuhan Tanjung Priok Sepi Pemudik

Kurang dari satu minggu jelang Lebaran, arus mudik di Pelabuhan Tanjung Priok masih terlihat sepi. Hingga saat ini, belum terlihat adanya lonjakan penumpang.

Hari ini praktis lebih sepi karena tidak ada keberangkatan kapal maupun yang sandar

Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Operasi dan Usaha Kepelabuhanan Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Tri Pudiananta mengakui, jumlah pengguna jasa kapal laut saat arus mudik mengalami tren menurun.

"Hari ini praktis lebih sepi karena tidak ada keberangkatan kapal maupun yang sandar," kata Tri, Selasa (20/6).

Pemudik Jalur Laut Diperkirakan Meningkat 10 Persen

Menurutnya, banyak pemudik saat ini lebih memilih menggunakan moda transportasi pesawat, bus maupun kendaraan pribadi. Terlebih, banyak pihak swasta memfasilitasi mudik gratis menggunakan jalur darat.

"Tahun lalu, jumlah pemudik melalui Pelabuhan Tanjung Priok berjumlah 24.800 penumpang. Sementara, tahun ini kita tetap optimistis bisa meningkat sekitar 5 persen," terangnya.

Ia menambahkan, dari Pelabuhan Tanjung Priok dioperasikan 19 kapal yang terdiri dari delapan kapal milik Pelni dan 11 kapal swasta.

"Tanggal 17 dan 19 Juni, kita sudah berangkatkan Kapal Motor (KM) Dobonsolo untuk melayani mudik gratis pengguna sepeda motor. Kapal ini juga akan memberikan layanan serupa pada 21 dan 23 Juni mendatang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4296 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1841 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1729 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1618 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik