You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rotasi Pejabat, DKI Minta Persetujuan Kemendagri
.
photo doc - Beritajakarta.id

Rotasi Pejabat, DKI Minta Persetujuan Kemendagri

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meminta persetujuan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk merotasi pejabat yang rencananya akan dilakukan pada bulan ini.

Tadi kami sampaikan sesuai usulan dari gubernur. Kami bawa diskusi ke Kemendagri, tapi belum final

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah mengatakan, pihaknya telah mengajukan usulan kepada Kemendagri terkait rencana ini. Namun hingga kini belum mendapatkan persetujuan.

Besok, 86 Pejabat Eselon III dan IV Dilantik

"Tadi kami sampaikan sesuai usulan dari gubernur. Kami bawa diskusi ke Kemendagri, tapi belum final," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (6/7).

Menurut Saefullah, rotasi ini salah satunya dilakukan karena adanya pejabat yang memasuki masa pensiun. Sehingga perlu disiapkan pejabat baru untuk mengisi jabatan yang kosong.

"Ini proses alami, ada yang pensiun. Tiap bulan ada lima sampai dua puluh orang yang pensiun," ucapnya.

Ia mengungkapkan, pejabat yang akan dirotasi kali ini mulai dari eselon IV, III, II. Pejabat pejabat eselon IV, ada sekitar 100 lebih yang diusulkan untuk dirotasi. Sementara eselon III jumlahnya mencapai 70 pejabat.

"Eselon II kira-kira hanya diputar disesuaikan dengan kompetensinya sesuai arahan gubernur. Jumlahnya ada belasan pejabat," tuturnya.

Saefullah menambahkan, proses pelantikan pejabat ini diperkirakan akan dilakukan bulan ini. Hingga kini pihaknya masih menunggu persetujuan dari Kemendagri.

"Kalau persetujuannya keluar berarti final," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye893 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye881 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye839 personNurito