You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jasad Bocah yang Hanyut di Ciliwung Berhasil Ditemukan
.
photo Adriana Megawati - Beritajakarta.id

Jasad Bocah yang Hanyut di Ciliwung Berhasil Ditemukan

Tim dari Badan SAR Nasional (Basarnas) dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Selasa (1/8) pagi, berhasil menemukan jasad Revan Ardiansyah (7), bocah yang hanyut di sungai Ciliwung, Pejaten Timur, Senin (31/7) kemarin.

Ditemukannya sekitar pukul 07.00. Kecemplungnya kemarin, anak umur 7 tahun atas nama Revan

Kepala Seksi sektor IX Pasar Minggu Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Mochamad Arief mengatakan, jasad korban ditemukan tak jauh dari lokasi kejadian di sekitar Jalan Masjid Al Makmur RT 003/08, Pejaten Timur, Pasar Minggu.

"Ditemukannya sekitar pukul 07.00. Terceburnya kemarin, anak umur 7 tahun atas nama Revan," ujarnya.

Petugas Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Kali Ciliwung

Dijelaskan Arief, pencarian menggunakan empat perahu karet dengan metode blender. Tiga perahu digunakan untuk mencari di dalam sungai, satu perahu melakukan penelusuran di permukaan.

"Pencarian dari lokasi kejadian sampai Kalibata dengan metode di blender. Kita aduk kalinya dengan menggunakan tiga perahu karet. Satu perahu karet melakukan penelusuran," bebernya.

Sekadar diketahui, korban terjatuh saat sedang bermain ayunan di pinggir sungai bersama lima rekannya, Senin (31/7). Tim penyelamt sempat melakukan pencarian mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB, namun belum membuahkan hasil.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1708 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik