You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Akan Beli Rumah Henk Ngantung
.
photo doc - Beritajakarta.id

DKI Akan Beli Rumah Henk Ngantung

DKI Akan Beli Rumah Henk Ngantung

Kita dipesankan untuk membeli rumahnya. Rencananya kita mau jadikan rumah tersebut sebagai Taman Henk Ngantung. Kita sudah anggarkan untuk pembelian rumah tersebut

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan membeli rumah mantan Gubernur DKI Jakarta, Henk Ngantung yang terletak di Jalan Dewi Sartika, Jakarta Timur. Pembelian rumah Gubernur DKI Jakarta periode 1964-1965 itu dimaksudkan untuk melindungi warisan sejarah yang ditinggalkan Henk Ngantung. Nantinya, rumah tua itu akan difungsikan menjadi Taman Budaya Henk Ngantung.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama membenarkan, permintaan almarhumah Hetty Evelyn Mamesah, istri Henk Ngantung untuk merubah kediamannya menjadi rumah seni budaya.

Istri Henk Ngantung Tutup Usia

“Kita dipesankan untuk membeli rumahnya. Rencananya kita mau jadikan rumah tersebut sebagai Taman Henk Ngantung. Kita sudah anggarkan untuk pembelian rumah tersebut,” kata Basuki di Balaikota, Jumat (5/9).

Namun, kata Basuki, Pemprov DKI masih menunggu persetujuan anak-anak Henk Ngantung terkait penjualan rumah tersebut. Sebab, pihaknya juga tidak bisa memaksakan keinginan tersebut.

“Kami tidak  bisa memaksa untuk menjual rumah peninggalan orangtua mereka. Kalau tidak setuju, ya nggak apa-apa. Kan mereka yang tawarkan ini sebetulnya, bukan kita yang mau beli. Saya harap mereka satu suara menyetujui penjualan rumah itu,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, niat almarhumah istri Henk Ngantung menjual rumah yang terletak di Jalan Dewi Sartika agar dapat diingat semua pihak. Namun, jika dijual ke pihak lain, nilai sejarah dan kenangan rumah tersebut akan hilang.

“Ya, orang kan jadi tahu siapa Henk Ngantung, sejarahnya dan kehidupannya. Jadi ada kenanganlah,” tuturnya.

Sekadar diketahui istri Henk Ngantung tutup usia pada umur 75 tahun karena penyakit darah tinggi dan paru-paru. Hetty mengembuskan napas terakhir pada Rabu (4/9) sekitar pukul 19.30 WIB di RS UKI, Cawang, Jakarta Timur. Jenazah selanjutnya disemayamkan di RSPAD Gatot Subroto untuk selanjutnya dimakamkan di TPU Menteng Pulo.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1469 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1330 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1075 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1016 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye988 personDessy Suciati