You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bappeda Monitoring Pemkot Jakarta Utara
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Bappeda Monitoring Kegiatan Renovasi dan Pemeliharaan di Pemkot Jakut

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta melakukan monitoring di Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, Kamis (3/8). Pembangunan fisik kantor kecamatan dan pemeliharaan sarana dan prasarana menjadi perhatian khusus.

November kami akan melakukan monitoring kembali ke lapangan

Kepala Sub Bidang Tata Praja Bidang Pemerintahan Bappeda DKI Jakarta, Dany Sumirat Kurniawan mengatakan, di Pemkot Jakarta Utara ada beberapa kegiatan fisik. Di Bagian Tata Pemerintahan ada renovasi sedang kantor Kecamatan Pademangan, sedangkan Bagian Umum ada sejumlah pemeliharaan yakni pemeliharan AC, lift, atap, plafon dan instalasi gedung Blok R.

"Renovasi kantor kecamatan sudah proses, pemenang sudah ada, tinggal tanda tangan kontrak dan bulan ini pengerjaan fisik dimulai. Sedangkan pemeliharaan masih proses RAB di Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan (DCKTRP)," kata Dany, Kamis (3/8).

Bappeda Lakukan Monitoring di Pemkot Jakpus

Ia menambahkan, anggaran renovasi kantor kecamatan dan sejumlah pemeliharaan seluruhnya Rp 6,1 miliar. Dirinya memastikan, meskipun ada beberapa kendala, namun kegiatan pemeliharan akan bisa selesai tahun 2017 ini.

"Pengerjaan diperkirakan November sudah selesai, baik itu renovasi dan perbaikan. November kami akan melakukan monitoring kembali ke lapangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4461 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1328 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1276 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1276 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1234 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik