You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Walikota Pimpin Aksi Bersih-Bersih di Ciracas
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkot Jaktim Gelar Aksi Bersih-bersih di Ciracas

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur menggelar aksi bersih-bersih di lahan yang akan dibangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Jalan Tanah Merdeka X RT 18/06, Rambutan, Ciracas.

Sebelum dibangun  RPTRA kita bersihkan saluran penghubung dan sampahnya. Karena di sini merupakan wilayah rawan banjir

"Sebelum dibangun  RPTRA kita bersihkan saluran penghubung dan sampahnya. Karena di sini merupakan wilayah rawan banjir," ujar Bambang Musyawardana, Wali Kota Jakarta Timur di lokasi, Minggu (6/8).

Ia mengungkapkan, mayoritas warga di RW 06 tidak memiliki halaman rumah sehingga membutuhkan RPTRA. Satu hingga dua pekan ke depan, pembangunan RPTRA di lokasi akan dilakukan.

Dinas LH Kerahkan 300 Petugas dalam Gerakan Aksi Bersih

"Targetnya bulan September selesai," ucapnya.

Sementara itu, Camat Ciracas, Musa Safrudin mengatakan, luas lahan yang bakal dibangun RPTRA di kawasan ini kurang lebih 2.000 meter persegi.

"Pembangunan RPTRA tahap ke IV ada di empat titik. Masing-masing di Cibubur, Susukan, Rambutan dan Kelapa Dua Wetan. Yang sudah siap baru di Ciracas ini," tandasnya.

Pantauan Beritajakarta, aksi bersih-bersih di lahan yang akan dibangun RPTRA ini melibatkan sekitar 200 petugas gabungan dari Suku Dinas Lingkungan Hidup, Suku Dinas Sumber Daya Air, Suku Dinas Bina Marga dan juga petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

Dalam kegiatan ini, petugas dibantu warga sekitar sekaligus membersihkan saluran dan Kali Cipinang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4499 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1362 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1303 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1265 personFolmer
  5. Pejabat yang akan Dilantik Diingatkan Gunakan Transportasi Umum

    access_time07-05-2025 remove_red_eye785 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik