Dinas LH Kerahkan 300 Petugas dalam Gerakan Aksi Bersih
access_time Sabtu, 06 Mei 2017 23:47 WIB
remove_red_eye 2048
person Reporter : Rudi Hermawan
person Editor : Rio Sandiputra
Ratusan petugas Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta ikuti Gerakan Aksi Bersih. Terdapat 10 titik lokasi aksi bersih yang difokuskan dalam kegiatan ini.
Jakarta akan lebih bersih lagi, kalau semua ikut terlibat menjaga kota Jakarta
"Kami melakukan kegiatan aksi bersih bersama TNI dan Polri," kata Isnawa Adji, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, di Cilincing, Sabtu (6/5).
Titik yang menjadi fokus pembersihan yakni Kanal Banjir Timur, TPI Cilincing, Kali Banglio
, Kali Lagoa, Kali Sentiong, Kali Ciliwung, Kali Gedong, Kanal Banjir Barat, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka dari sampah plastik.Tangani Sampah, DKI Gandeng Kemenko MaritimMenurut Isnawa, ada 300 petugas kebersihan, 15 truk sampah dan sejumlah alat berat yang ditempatkan di titik-titik tersebut. Pihaknya berharap masyarakat juga ikut peduli untuk menjaga lingkungan tetap bersih dengan tidak membuang sampah sembarangan.
" Jakarta akan lebih bersih lagi, kalau semua ikut terlibat menjaga kota Jakarta," tandasnya.