You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
7 September, Jemaah Haji Kloter Pertama Asal DKI Tiba Di Bandara Soetta
.
photo doc - Beritajakarta.id

Jemaah Haji DKI Tiba di Tanah Air Mulai 7 September

Kloter Pertama jemaah haji asal DKI Jakarta dijadwalkan tiba di tanah air pada 7 September 2017.

Sudah memasuki tahap akhir rangkaian ibadah haji

Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) DKI Jakarta, Hendra Hidayat menuturkan, jemaah haji yang tergabung dalam kloter pertama berjumlah 393 orang.

Tim Kesehatan Haji DKI Diminta Antisipasi Ketersediaan Obat

"Sesuai jadwal, pada 7 Sepetember mereka tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 02.30," kata Hendra, Jumat (1/9).

Dijelaskannya, jemaah haji dari Tanah Suci menuju tanah air dilakukan secara bertahap seperti saat berangkat. Untuk kloter terakhir dijadwalkan tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada 6 Oktober.

"Kuota Haji DKI tahun ini berjumlah sekitar 7.800 orang. Mereka terbagi dalam 21 kloter," katanya.

Ia menambahkan, seluruh jemaah calon haji asal DKI hari ini sudah tiba di Mina bersama seluruh jemaah lain dari seluruh dunia.

"Sudah memasuki tahap akhir rangkaian ibadah haji. Usai Wukuf di Arafah dan menginap di Muzdalifah, jemaah melakukan lempar Jumrah di Mina," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik