You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Asparindo Respons Positif Revitalisasi Pasar Tradisional di Jakarta
.
photo Keren Margaret Vicer - Beritajakarta.id

Asparindo Respons Positif Revitalisasi Pasar Tradisional di Jakarta

Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo) memberikan respons positif program revitasilisasi pasar tradisional yang dilakukan Perusahaan Daerah (PD) Pasar Jaya.

Kita konsern untuk melakukan revitalisasi pasar hingga memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI)

Ketua Umum DPP Asparindo, Joko Setiyanto menuturkan, peremajaan pasar tradisional di Jakarta progresnya sangat mengembirakan.

"Pasar tradisional harus direvitalisasi agar tidak kalah bersaing dengan pasar modern," kata Joko, usai pelaksanaan Rapat Kerja (Raker) di Kantor PD Pasar Jaya, Jl Cikini Raya, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (6/9).

Jakgrosir di Pasar Induk Kramat Jati Segera Diresmikan

Menurutnya, selain revitalisasi, para pedagang juga perlu diedukasi untuk menyikapi perkembangan teknologi.

"Saat ini eranya sudah e-Commerce. Jangan sampai pedagang di pasar tradisional kehilangan pembeli, harus ada terobosan," terangnya.

Sementara, Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin mengatakan, sinergi dengan Asparindo sangat diperlukan untuk memajukan usaha kecil dan menengah (UKM), khususnya yang menjalankan kegiatan usahanya di pasar tradisional.

"Saya berharap, melalui sinergi ini UKM di pasar rakyat semakin berkembang dan maju," ujarnya.

Ia menambahkan, PD Pasar Jaya saat ini mengelola 153 pasar tradisional. Peremajaan sangat diperlukan karena berkorelasi dengan upaya untuk meningkatkan penghasilan dan kesejahteraan pedagang.

"Kita konsern untuk melakukan revitalisasi pasar hingga memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI). Tahun ini ditargetkan 16 pasar tradisional selesai direvitalisasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3660 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1060 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye905 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye900 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye865 personNurito