Pemkab akan Bangun Kantor Perwakilan di Ancol Barat
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu akan membangun kantor perwakilan satu atap di kawasan Ancol Barat, Jakarta Utara. Nantinya kantor tersebut dilengkapi fasilitas rumah singgah dan dermaga sendiri.
Pak Gubernur sudah setuju. Bahkan minta tanggal 9 September kemarin (seharusnya) groundbreaking
"Pak Gubernur sudah setuju. Bahkan minta tanggal 9 September kemarin (seharusnya) groundbreaking," ujar Irmansyah, Bupati Kepulauan Seribu, Senin (11/9).
Namun, lanjut Irmansyah, hal tersebut tidak bisa dikabulkan karena harus adanya proses administrasi yang dijalankan. Lahan itu memiliki luas 2,6 hektare dan pembangunan kantor perwakilan akan menggunakan lahan seluas 1,5 hektare.
Pengawasan Kebersihan Lingkungan di Kepulauan Seribu Diminta Ditingkatkan"Sisanya akan dibangun untuk fasilitas cabang olahraga layar yang digunakan pada Asian Games 2018 mendatang," ucapnya.
Menurut Irmansyah, untuk dana pembangunan berasal dari kewajiban dari PT Pelindo II dan
Ditargetkan bisa selesai akhir tahun ini. "Kami akan berusaha secepatnya bisa diselesaikan," tandasnya.