You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jadi Penyebab Macet, Dua Unit Bangunan Dibongkar di Tambora
Jadi Penyebab Macet, Dua Unit Bangunan Dibongkar di Tambora .
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Salahi Aturan, 2 Bangunan di Roa Malaka Dibongkar

Dua bangunan di Jl Kali Besar Barat, Kelurahan Roa Malaka, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat dibongkar paksa petugas gabungan, Jumat (12/9). Selain surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB) tidak sesuai, bangunan tersebut menyebabkan luas Jl Kali Besar Barat menjadi menyempit.

Bangunan ini sudah lama ingin kami robohkan karena menjadi penyebab kemacetan

Walikota Jakarta Barat, Anas Effendi mengatakan, bangunan berlantai dua tersebut sebelumnya digunakan dan disewakan untuk kos-kosan. Pihaknya juga telah merencanakan pembongkaran bangunan permanen tersebut sejak lama.

"Bangunan ini sudah lama ingin kami robohkan karena menjadi penyebab kemacetan,” ujar Anas, Jumat, (12/9).

5 Bangunan di Jatinegara Barat Dirobohkan

Bangunan dengan luas sekitar 10x10 meter tersebut berdiri tepat dipersimpangan Jl Kali Besar Barat, Jl Malaka, Jl Pintu Kecil, dan Jl Bank. Akibatnya, Jl Kali Besar Barat yang memiliki luas 20 meter mengecil menjadi 10 meter.

Selain itu, izin bangunan tersebut tidak sesuai dengan fisiknya. Dalam sertifikat yang dipegang Pemkot Jakarta Barat, kos tersebut diizinkan berdiri dengan material kayu namun didirikan dengan material permanen. Bahkan, di sertifikat tercatat bangunan itu bukan digunakan sebagai kos.

“Sebelumnya, pemerintah telah beberapa kali memberi Surat Peringatan (SP) pada pemilik bangunan. Tapi tetap saja mereka membandel sehingga kami bongkar dengan menggunakan eskavator,” tegas Anas.

Kasatpol PP Jakarta Barat, Kadiman Sitinjak menambahkan, untuk melakukan pembongkaran, pihaknya mengerahkan sebanyak 200 personel gabungan dari Satpol PP, TNI dan Polri. “Selain jadi penyebab kemacetan, bangunan tersebut berdiri di atas tanah perairan milik Dinas Pekerjaan Umum,” kata Kadiman.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye877 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye837 personNurito