Hujan Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini
access_time Jumat, 29 September 2017 07:36 WIB
remove_red_eye 1190
person Reporter : Rudi Hermawan
person Editor : Rio Sandiputra
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi sebagian wilayah DKI Jakarta akan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang. Masyarakat diminta waspada terhadap perubahan cuaca.
Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore dan malam hari
"Pagi berawan, hujan ringan di Kepulauan Seribu," kata Hary Tirto Djatmiko, Kepala Bagian Hubungan Masyarakat BMKG, Jumat (29/9).
Pada siang hari, hujan ringan diprediksi akan mengguyur Jakarta Utara dan Jakarta Pusat. Sementara hujan sedang diprediksi turun di Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Barat. Sedangkan malam hari, hujan ringan di Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu.
Dinas SDA Siagakan 451 Pompa"Waspada potensi hujan disertai kilat dan angin kencang di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore dan malam hari," tandasnya.
Sementara suhu udara 23 hingga 32 derajat celcius, kelembaban udara 60 sampai 95 persen. Kecepatan angin Utara-Tenggara, lima hingga 22 kilometer per jam.