Rusunawa Tipar Cakung Segera Dialiri Gas
Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta berencana memasang jaringan pipa gas untuk keperluan rumah tangga penghuni rumah susun sewa (rusunawa). Rencananya, pemasangan jaringan pipa gas akan dilakukan secara bertahap sesuai keinginan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.
Ada enam blok di Rusunawa Tipar Cakung yang akan dialiri gas
Tahun ini, salah satu rusunawa yang akan dialiri gas yakni, Rusunawa Tipar Cakung, Jakarta Timur. Sebelumnya, Rusunawa Marunda di Jakarta Utara juga telah dialiri jaringan pipa gas. "Ada enam blok di Rusunawa Tipar Cakung yang akan dialiri gas," ujar Yonathan Pasodung, Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta, Rabu (17/9).
Rusun di Jakarta Harus Punya Pipa GasDikatakan Yonathan, penggunaan gas melalui jaringan pipa gas dinilai lebih menguntungkan masyarakat karena harganya yang lebih murah dibanding menggunakan tabung gas elpiji. "Menggunakan gas melalui jaringan pipa juga lebih aman. Ini akan menjadi contoh bagi warga lain," kata Yonathan.
Jubir PGN, Irwan Andri Atmanto menambahkan sudah beberapa rusunawa di ibu kota dipasangi jaringan pipa gas. Namun, hingga kini baru Rusunawa Marunda saja yang sudah dialiri gas. "Jaringan pipa sudah dipasang, tapi untuk alirannya kita lakukan secara bertahap," kata Irwan.