You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Manhole Jaringan Perpipaan Air Limbah di Jalan Casablanca dibersihkan
.
photo Keren Margaret Vicer - Beritajakarta.id

Manhole Perpipaan Air Limbah di Jl Casablanca Dibersihkan

Perusahaan Daerah Pengelolaan Air Limbah (PD PAL) Jaya membersihkan lima manhole (lubang kontrol) jaringan perpipaan air limbah di Jl Casablanca, Menteng Dalam, Jakarta Selatan.

K3 harus betul-betul dijalankan petugas

Direktur Utama PD PAL Jaya, Subekti menuturkan, dalam pembersihan lubang kontrol ini petugas telah diingatkan untuk mematuhi standar operasional prosedur (SOP), serta menerapkan keselamatan dan kesehatan kerja (K3).

"K3 harus betul-betul dijalankan petugas. Sebab, ada risiko tinggi untuk membersihkan jaringan perpipaan air limbah," kata Subekti, Jumat (6/10).

PAL Jaya Olah Limbah Tinja di IPLT Pulogebang

Menurutnya, masyarakat juga perlu lebih peduli agar sampah-sampah padat tidak dibuang sembarangan hingga memicu sumbatan pada jaringan perpipaan air limbah.

Sementara, Asisten Manajer Operasi dan Pemeliharaan Jaringan PD PAL Jaya, Budi menambahkan, dalam pembersihan sampah di lima manhole ini dikerahkan sebanyak satu tim dengan delapan personel.

"Jarak antar manhole sekitar 50 meter dengan kedalaman sekitar enam meter," terangnya.

Ia menambahkan, kegiatan pembersihan ini rutin dilakukan sebagai bentuk monitoring supaya aliran air limbah bisa mengalir dengan lancar menuju tempat pengolahan.

"Umumnya, sampah padat yang kita temukan berupa botol, plastik, tisu, hingga pakaian dalam. Bisa sampai lima karung sampah padat yang kita angkat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1223 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1121 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye992 personTiyo Surya Sakti
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye937 personAldi Geri Lumban Tobing