Sudin KPKP Jaksel Vaksin 368 HPR
Suku Dinas (Sudin) Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan memvaksin sebanyak 368 Hewan Penular Rabies (HPR). Kegiatan vaksinasi tersebut dilakukan pada 7-8 Oktober 2017.
Akan tetapi, hasilnya melebihi target, yaitu sebanyak 368 HPR
Kasudin KPKP Jakarta Selatan, Wahyuni mengatakan, vaksinasi rabies sebelumnya dita
rgetkan sebanyak 300 HPR."Akan tetapi, hasilnya melebihi target, yaitu sebanyak 368 HPR," ujarnya, Senin (9/10).
Puluhan Musang Divaksinasi Anti Rabies di Sumur BatuIa menambahkan, rincian 368 HPR yang divaksin antara lain, 60 anjing, 235 kucing, 72 musang dan 1 kera.
Dikatakan Wahyuni, jika ada warga Jakarta Selatan yang memiliki hewan peliharaan namun belum sempat divaksin, mereka cukup datang ke kecamatan masing-masing untuk meminta agar hewannya divaksin oleh pihak KPKP Kecamatan.
"Vaksinasi kami lakukan untuk mempertahankan Jakarta Selatan bebas dari HPR," tandasnya.