You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Serapan Anggaran Disdik Capai 54 Persen
.
photo doc - Beritajakarta.id

Serapan Anggaran Disdik Capai 54 Persen

Mendekati akhir tahun, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) berupaya mengebut penyerapan anggaran. Tak terkecuali Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta yang hingga kini telah menyerap anggaran sebesar 54 persen dari total anggaran Rp 12 triliun.

Penyerapan kami sudah 54 persen dari Rp 12 triliun

Kepala Disdik DKI Jakarta, Sopan Adriyanto mengatakan penyerapan anggaran di jajarannya sejauh ini sudah cukup baik. Pihaknya akan terus memaksimalkan kegiatan yang ada sehingga target penyerapan 90 persen sampai akhir tahun bisa tercapai.

"Penyerapan kami sudah 54 persen dari Rp 12 triliun," ujarnya, Selasa (10/10).

Penyerapan Anggaran di Biro Umum Sudah 39,47 Persen

Menurut Sopan, saat ini berbagai kegiatan seperti renovasi total maupun berat sekolah masih berjalan. Tidak ada kendala berarti dalam melaksanakan kegiatan pada tahun ini. Ditargetkan seluruh pekerjaan bisa dirampungkan pada 20 Desember mendatang.

"Sekarang renovasi sekolah masih jalan. Nanti kalau sudah selesai penyerapannya kami akan tinggi," ucapnya.

Ia menyebutkan, dari 102 gedung sekolah yang direnovasi berat, 11 di antaranya sudah rampung dikerjakan. Pihaknya optimistis seluruh renovasi sekolah bisa selesai tepat pada waktunya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KI DKI Dorong Kelurahan Kalibaru Tingkatkan Pelayanan Publik

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1800 personFolmer
  2. Warga Kelurahan Gunung Apresiasi Sudin SDA Jaksel Gercep Keruk Kali Jelawe

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1499 personTiyo Surya Sakti
  3. Relaunching Sirukim, Jamin Kemudahan dan Akuntabilitas Akses Rusunawa

    access_time27-05-2025 remove_red_eye1425 personDessy Suciati
  4. Kabar Gembira, Bansos KLJ, KPDJ dan KAJ Bulan Mei 2025 Mulai Dicairkan

    access_time24-05-2025 remove_red_eye1424 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Besok, Pramono Canangkan HUT ke-498 Kota Jakarta di Blok M

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1363 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik