You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengerjaan LRT Koridor 1 sudah mencapai 37%
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pembangunan LRT Fase I Sudah 37 Persen

Pembangunan infrastrukutr Light Rail Transit (LRT) Fase I Kelapa Gading-Velodrome Rawamangun yang merupakan salah satu fasilitas pendukung pelaksanaan Asian Games XVIII sudah selesai 37 persen.

Hingga saat ini sudah dipasang 660 box girder dan 40 span

Sekretaris Perusahaan PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Erry Gunari Prakasa menuturkan, panjang rute LRT Fase I mencapai 5,8 kilometer.

"Hingga saat ini sudah dipasang 660 box girder dan 40 span. Anggaran yang sudah terserap Rp 1,3 triliun atau mencapai 20 persen dari total pembiayaan Rp 6,8 triliun," kata Erry, Rabu (11/10).

Proyek Penugasan Asian Games Diharap Selesai Tepat Waktu

Dijelaskannya, LRT Fase I akan melintas di enam stasiun yakni, Stasiun Depo Pegangsaan Dua, stasiun di depan Mal Kelapa Gading, Jl Boulevard Raya Kelapa Gading, Jl Kayu Putih Raya (Pulomas), Jl Kayu Putih Raya (Equestrian), serta stasiun di depan Gelanggang Olahraga Velodrome Rawamangun.

"Akhir tahun ini kami menargetkan pemasangan rel sepanjang 5,8 kilometer bisa dimulai," terangnya.

Ia menambahkan, untuk operasional LRT, PT Jakpro sudah menyiapkan 16 gerbong yang akan didatangkan bulan April 2018.

"Kami perkirakan, dalam satu hari sebanyak 13 ribu penumpang menggunakan jasa moda transportasi massal ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16238 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3446 personFakhrizal Fakhri
  3. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1529 personFakhrizal Fakhri
  4. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1496 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1233 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik