You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
186 RPTRA di Jakarta Dilengkapi P3K Kit
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

186 RPTRA Dapat Bantuan Perlengkapan P3K

Sebanyak 186 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) mendapatkan bantuan peralatan Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) dari program corporate social responsibility (CSR) perusahaan swasta.

Kami ingin, seluruh RPTRA yang berjumlah 290 dilengkapi perlengkapan P3K

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menuturkan, tiap satu RPTRA mendapatkan satu kotak perlengkapan P3K, terdiri dari peralatan dan obat-obatan.

"Kami ingin, seluruh RPTRA yang berjumlah 290 dilengkapi perlengkapan P3K," kata Djarot, Jumat (13/10).

Petugas HBKB akan Dibekali Pelatihan P3K

Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk DKI Jakarta, Dien Emawati mengatakan, pihak swasta sudah menyanggupi penambahan perlengkapan P3K untuk RPTRA yang belum mendapatkan pada tahun depan.

"Tahun ini mengacu pada perjanjian kerja sama (PKS) memang untuk 186 RPTRA dulu. Tahun depan sudah disanggupi adanya penambahan," ujarnya.

Ia menambahkan, pengelola di RPTRA yang sudah dilengkapi perlengkapan P3K akan mendapat pelatihan penanganan luka atau pertolongan pertama saat terjadi kecelakaan.

"Untuk memberikan penanganan ada SOP-nya, tidak boleh sembarangan. Pengelola RPTRA perlu dilatih dulu, itu levelnya paramedis," tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik