You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anies-Sandi Mulai Petakan Persoalan Musim Penghujan
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Anies-Sandi Petakan Penanganan Banjir

Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan - Sandiaga Uno, tengah memetakan masalah persoalan banjir di Ibukota dan hasilnya akan dijadikan acuan kerja penanganan saat puncak musim penghujan nanti.

Kami masih melihat begitu banyak masalah yang Insya Allah kita bisa petakan satu persatu

"Kami masih melihat begitu banyak masalah yang Insya Allah kita bisa petakan satu persatu," ujar Wakil Gubernur Sandiaga Uno, Kamis (19/10).

Anies-Sandi Resmi Dilantik Jadi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI

Untuk memetakan persolan, kata Sandi, gubernur sudah meminta Dinas Sumber Daya Air, Badan Penanggulangan Bencana Daerah serta Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) menginventarisir persoalan lapangan. 

"Satu bulan kemudian, seluruh satuan perangkat kerja daerah (SKPD) terkait, sudah harus menyiapkan laporan kesiapan penanganan bencana," ucap Sandi.

Gubernur Anies Baswedan menambahkan, permasalahan tata air merupakan hal yang rutin dan tidak boleh terulang. Kemungkinan musim hujan akan datang dengan perubahan iklim dan perubahan cuaca yang tidak terprediksi.

"Kita akan mengalami masa-masa yang sangat berat, kita harus siap. Kita ingin warga ikut mengantisipasi masalah sampah yang kelihatan di depan mata," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13984 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1488 personNurito
  3. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1010 personAnita Karyati
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye882 personFolmer
  5. Cegah Banjir, Pramono Dukung Pembatasan Pembangunan Vila di Puncak

    access_time11-03-2025 remove_red_eye850 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik