You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Asrama Kodim Nikmati Layanan KTP dan KK di Lokasi Kebakaran
.
photo doc - Beritajakarta.id

Korban Kebakaran Urus Dokumen Kependudukan

Untuk membantu warga korban kebakaran, khususnya mereka yang kehilangan dokumen kependudukan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta menggelar layanan jemput bola di lokasi bekas kebakaran RW 10 Cililitan, Kramatjati, Sabtu (20/9).

Kami langsung bantu untuk penggantian KTP dan KK baru

Sebelumnya, pemukiman warga di RT 01, 02 dan 09 RW 10 Kelurahan Cililitan terbakar beberapa waktu lalu. Banyak korban kebakaran yang kehilangan dokumen kependudukan seperti Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan lain sebagainya.

Wahyono (36), salah seorang korban kebakaran mengaku, seluruh dukomuen kependudukan milik keluarganya hangus terbakar. Saat kejadian, dirinya tengah bekerja dan hanya ada istri dan dua anaknya saja di rumah. "Semua terbakar mulai dari KK, ijazah, buku nikah, BPKB motor dan buku tabungan. Ini hanya KTP yang tersisa karena saya simpan di dompet," ujar Wahyono, Sabtu (20/9).

Korban Kebakaran Penjaringan Butuh Bantuan

Kepala Dukcapil DKI Jakarta, Purba Hutapea mengatakan, dari 350 KK korban kebakaran, saat ini pihaknya sudah menerbitkan 293 KK. Sisanya masih dalam proses seleksi. "Kami langsung bantu untuk penggantian KTP dan KK baru. Kami juga kan sudah punya data base. Jadi warga tinggal sebut nama dan tanggal lahir, datanya bisa langsungg ditampilkan," katanya.

Ditambahkan Purba, untuk KTP, saat ini sudah diterbitkan 55 lembar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4131 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1454 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik