You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Peringati Sumpah Pemuda, PTSP Goes to Mall Tampil Beda
.
photo doc - Beritajakarta.id

Peringati Sumpah Pemuda, PTSP Goes to Mall Tampil Beda

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM dan PTSP) DKI Jakarta menggelar PTSP Goes To Mall dengan tema Berani Bersatu.

Selama tiga hari petugas PTSP Goes to Mall di Summarecon Mal Kelapa Gading akan kenakan pakaian tradisional

Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda di Summarecon Mal Kelapa Gading mulai dari 27-29 Oktober 2017.

Kepala DPM dan PTSP DKI Jakarta, Edy Junaedi Harahap mengatakan, di momen peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini, PTSP Goes to Mall akan tampil beda. Seluruh petugas pelayanan akan memakai pakaian tradisional Indonesia sebagai simbol keberagaman.

DPM dan PTSP Terus Permudah Pengurusan Perizinan

"Kami ikut partisipasi dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda. Selama tiga hari petugas PTSP Goes to Mall di Summarecon Mal Kelapa Gading akan kenakan pakaian tradisional," ujarnya,  Jumat (27/10).

Menurut Edy, layanan PTSP Goes To Mall sendiri telah dibuka di 23 pusat perbelanjaan di Jakarta sejak April 2017 lalu. Layanan tersebut disediakan untuk mendekatkan pengurusan pelayanan kepada masyarakat.

"Dengan membuka booth pelayanan PTSP di pusat perbelanjaan, kita menjadi lebih dekat dengan warga," katanya.

Ia menjelaskan, layanan PTSP Goes to Mall di Summarecon Mal Kelapa Gading digelar di lantai dasar MKG 1. Tepatnya di dekat lobby penghubung Mal Kelapa Gading-La Piazza, mulai pukul 10.00-21.00 .

"Petugas pelayanan bertugas secara bergantian. Setiap harinya dibagi dalam dua sesi, mulai dari pukul 10.00-16.00 dan pukul 16.00-21.00," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1220 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1116 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1046 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye916 personTiyo Surya Sakti
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye848 personAldi Geri Lumban Tobing