You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin Dukcapil Jakbar Gelar Sosialisasi di Pekojan
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Sosialisasi Administrasi Kependudukan Digelar di Pekojan

Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Barat, Jumat (3/11), menggelar sosialisasi dan percepatan pencetakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik di Kelurahan Pekojan, Tambora.  

Tugas kita melayani masyarakat secara maksimal

Camat Tambora, Djaharudin berharap, pengurus RT, RW dan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) yang hadir dalam kegiatan ini bisa mensosialisasikan langsung kepada warga perihal pengurusan administrasi kependudukan. 

Sudin Dukcapil Jakpus Jemput Bola di RPTRA Mardani

"Saya minta pengurus RT, RW memberikan penjelasan awal agar warga puas sudah dilayani. Tugas kita melayani masyarakat secara maksimal," ucap Djaharudin yang membuka acara sosialisasi ini.  

Lurah Pekojan, Tri Prasetyo Utomo menjelaskan, pencetakan KTP elektronik di wilayahnya sudah berjalan secara bertahap dan ditargetkan rampung pada akhir Desember nanti.

"Kami menargetkan hingga akhir Desember 2017, pencetakan KTP elektronik bagi warga di Pekojan rampung. Kami berharap warga bersabar," tuturnya.  

Sementara, Ketua RW 11,  Kelurahan Pekojan, Suhaemi mengaku, pihaknya banyak menerima keluhan dari warga soal keterlambatan pencetakan KTP elektronik.  

"Kami berharap persoalan pencetakan KTP elektronik bisa diselesaikan secepatnya, karena banyak warga yang hendak mengurus surat penting terbentur persoalan belum memiliki identitas kependudukan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4114 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2797 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1786 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1580 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik