You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Lokbin Kramatjati rusak parah
.
photo Hendi Kusuma - Beritajakarta.id

Rusak Parah, Lokbin Pasar Kramatjati Sepi Pembeli

Lokasi binaan (Lokbin) penampungan pedagang kaki lima (PKL) Pasar Kramatjati, di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Kramatjati, Jakarta Timur, saat ini kondisinya rusak parah. Bahkan, karena tak kunjung diperbaiki, pembeli pun enggan datang ke lokasi tersebut.

Kalau hujan dagangan saya sering basah, sehingga terpaksa harus pakai terpal. Belum lagi tiang dan atap plafon sudah berkarat, saya takut bangunannya roboh

Pantauan beritajakarta.com, kerusakan mulai terlihat dari depan yaitu kondisi jalan yang rusak dan tergenang. Sejumlah lapak yang terbuat dari kayu tampak penuh dengan coretan. Atap bangunannya bocor, tiang penyangganya sudah berkarat dan lapak-lapak kini dijadikan sebagai gudang peti ikan. Belum lagi sejumlah fasilitas seperti toilet yang kumuh dan kotor membuat pasar tersebut makin sepi pembeli.

Jokowi Resmikan Lokbin Lorong 103 Koja

"Kalau hujan dagangan saya sering basah, sehingga terpaksa harus pakai terpal. Belum lagi tiang dan atap plafon sudah berkarat, saya takut bangunannya roboh," ujar Neneng (42) pedagang sayur di lokasi, Rabu (24/9).

Sai (50) petugas keamanan lokbin mengatakan, dulu lokbin penuh pedagang dan pembeli. Tapi karena tidak ada renovasi dari pemerintah, perlahan mulai ditinggalkan. Selain itu banyak pedagang tidak resmi juga berjualan dengan menutup jalan masuk, sehingga membuat orang malas berbelanja.

"Total kios yang ada di lokbin ada sekitar 80, tetapi yang terisi hanya 40. Sisanya banyak yang rusak dan dijadikan gudang pisang dan peti ikan," jelasnya.

Terkait hal itu, Kepala Suku Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) Jakarta Timur, Albertus Mikhael mengatakan, perbaikan dan pembangunan lokbin menjadi wewenang dinas. Pihaknya hanya bersifat pengawasan dan pembinaan saja.

"Kita hanya bersifat pengawasan dan pembinaan pada pedagang," ucapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1505 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1494 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1277 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1142 personFolmer