You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tiga Pintu Air di Ibukota Berstatus Siaga 3
.
photo doc - Beritajakarta.id

Tiga Pintu Air di Ibukota Berstatus Siaga 3

Tingginya curah hujan di kawasan hulu menyebabkan tiga pintu air di Ibukota berstatus siaga 3 pagi ini. Sementara pintu air lainnya berstatus siaga 4 atau dalam kondisi aman.

Update pukul 06.00 pagi ini, tiga pintu air berstatus siaga tiga

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, ketiga pintu air yang berstatus siaga 3 masing-masing Pintu Air Karet setinggi 450 sentimeter, Pintu Air Angke Hulu setinggi 150 sentimeter dan Pintu Air Pasar Ikan setinggi 177 sentimeter.

"Update pukul 06.00 pagi ini, tiga pintu air berstatus siaga tiga," ujar Desmanto, Petugas Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) BPBD DKI Jakarta, Jumat (10/11).

13 Rumah Pompa di Penjaringan Siap Dioperasikan

Ia menyebutkan, pintu air lainnya yang masih berkondisi normal seperti Bendung Katulampa setinggi 40 sentimeter, Pintu Air Depok setinggi 120 sentimeter, Pintu Air Manggarai setinggi 730 sentimeter.

Kemudian Pintu Air Krukut Hulu setinggi 80 sentimeter, Pintu Air Pesanggrahan 110 sentimeter, Waduk Pluit -180 sentimeter, Pintu Air Cipinang Hulu setinggi100 sentimeter dan Pulogadung setinggi 330 sentimeter.

"Kami akan terus melakukan pemantauan tinggi muka air dari hulu ke hilir dan menginformasikan kepada masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3662 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1063 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye908 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye907 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye875 personNurito