You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bantu SDN 13, Kelurahan Karet Tengsin Kerahkan PPSU
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Petugas PPSU Bersihkan Lingkungan SDN Karet Tengsin 13

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dikerahkan untuk membantu membersihkan lingkungan SDN Karet Tengsin 13, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Kegiatan ini sebagai persiapan penilaian lomba sekolah sehat tingkat kota, Senin (27/11), besok. 

Untuk kebersihan ruangan kelas dilakukan oleh guru dan murid, di luar itu PPSU dan pegawai kebersihan sekolah

Lurah Karet Tengsin, Ikhsan Kamil mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk dukungan kelurahan kepada pihak SD dalam upaya memenangkan lomba sekolah sehat tingkat kota. 

“Empat hingga delapan petugas PPSU kami kerahkan untuk membantu membersihkan sampah, menata tanaman dan pengurasan saluran,” kata Ikhsan, Minggu (26/11).

131 Petugas PPSU Sunter Jaya Dikerahkan Bersihkan Lingkungan Setiap Hari

Sementara itu, Kepala SD Negeri 13 Karet Tengsin, Eti Herawati mengaku sangat terbantu dengan adanya petugas PPSU. Ia mengatakan, bantuan PPSU sudah dilakukan sejak Jumat (24/11).

"Saat ini sudah 70 persen, kita kebut hari ini. Untuk kebersihan ruangan kelas dilakukan oleh guru dan murid, di luar itu PPSU dan pegawai kebersihan sekolah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3670 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1073 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye922 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye913 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye896 personNurito