You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pekerjaan Box Ducting di Jl Lodan Raya Capai 90 Persen
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pekerjaan Box Ducting di Jl Lodan Raya Capai 90 Persen

Pemasangan box ducting di Jalan Lodan Raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, saat ini sudah mencapai 90 persen dengan 32 lubang yang telah dipasang. Saat ini pihak kontraktor menunggu kiriman penutup box yang dilengkapi frame siku besi.

Saat ini pihak kontraktor tengah menunggu kiriman barang pabrikasi dari supplier

Kepala Seksi Kelengkapan Prasarana Jalan dan Jaringan Utilitas Sudin Bina Marga Jakarta Utara, Libertus Sagala mengatakan, 32 box ducting yang ada di ruas jalan sepanjang sekitar 800 meter itu sudah terpasang. Hanya saja, penutupnya masih bersifat sementara menggunakan lempengan beton biasa.

"Box ducting di Jalan Lodan Raya sudah terpasang. Hanya saja penutupnya masih sementara menggunakan lempengan beton. Kita akan ganti dengan beton yang dilapisi frame besi siku," kata Libertus, Selasa (5/12).

Kontraktor Box Ducting Jl Lodan Raya Diberi Surat Peringatan

Menurutnya, penggantian penutup menggunakan beton lengkap frame siku lima sentimeter agar lebih kokoh dan tak mudah pecah. Sebab setiap hari beton dilintasi kendaraan dengan tonase yang sangat berat. "Saat ini pihak kontraktor tengah menunggu kiriman barang pabrikasi dari supplier," tandasnya.

Ditargetkan pada 25 Desember nanti seluruhnya sudah tertutup rapat lempengan beton. Box ducting dipasang dengan jarak masing-masing 25 meter. Volume box ducting ini adalah dengan panjang 1,8 meter, lebar 1,2 meter dan kedalaman 2,3-2,5 meter.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3663 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1064 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye913 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye908 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye876 personNurito