You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
bongkaran bangunan dok beritajakarta
.
photo doc - Beritajakarta.id

40 Bangunan Liar di Kalibaru Segera Ditertibkan

Puluhan bangunan liar di bantaran Kalibaru, Jalan Otista III, Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur segera ditertibkan. Pasalnya, keberadaan bangunan yang dijadikan sebagai tempat usaha seperti warung makan, konter HP, kios pulsa, dan toko kelontong itu diduga menjadi penyebab terjadinya banjir di wilayah tersebut.

Kita sudah lakukan sosialisasi di kantor kelurahan agar pemilik bangunan mau membongkar sendiri bangunannya. Kalau tidak, pekan depan akan kita tertibkan

Kepala Suku Dinas Pekerjaan Umum (Sudin PU) Tata Air Jakarta Timur, Hendry Dunant, mengatakan, pihaknya sudah melakukan sosialisasi kepada pemilik bangunan dengan melibatkan Kelurahan Cipinang Cempedak.

"Kita sudah lakukan sosialisasi di kantor kelurahan agar pemilik bangunan mau membongkar sendiri bangunannya. Kalau tidak, pekan depan akan kita tertibkan. Karena bangunan tersebut berada di bantaran kali dan kerap memicu terjadinya banjir," ujar Hendry Dunant, Rabu (1/10).

930 KK Warga Kampung Pulo Akan Direlokasi

Lurah Cipinang Cempedak, Ali Mansyur Siregar, mengatakan, sosialisasi sudah dilakukan sejak sebulan lalu, terutama untuk warga di RW 07 dan 08 yang ada di bantaran Kalibaru. Diakuinya, 40 bangunan tersebut berada persis di bantaran kali. Bahkan sebagiannya menjorok ke kali yang memiliki lebar sekitar 5-6 meter tersebut.

"Warga juga minta dibuatkan jembatan baru dan yang lama dibongkar. Karena jembatan lama posisinya rendah sekali sehingga sampah sering tersangkut. Akibatnya, aliran air tidak berjalan normal," katanya.

Saat ini, kondisi Kalibaru yang melintasi RW 07 dan 08 mengalami pendangkalan. Kondisi ini dimanfaatkan warga untuk bercocok tanam dan beternak itik dan burung.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3685 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye955 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye933 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye881 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye820 personAldi Geri Lumban Tobing