Dinas SDA Sisir Potensi Tanggul Jebol di Jati Padang
Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta melakukan penyisiran di sepanjang tanggul Kali Pulo, Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Penyisiran dilakukan untuk memetakan potensi tanggul yang rawan jebol di lokasi tersebut.
Sekalian kami sisir di mana saja yang rusak. Karena lokasinya itu pindah-pindah
Kepala Dinas SDA DKI Jakarta, Teguh Hendarwan mengatakan, selama ini lokasi tanggul yang jebol di Jati Padang selalu berpindah-pindah. Karena itu, pihaknya pun berinisiatif melakukan penyisiran untuk mengambil langkah antisipasi.
"Sekalian kami sisir di mana saja yang rusak. Karena lokasinya itu pindah-pindah. Kemarin di musala, ada yang dekat rumah warga dan tanah kosong," ujarnya, Rabu (20/12).
Perbaikan Tanggul Jati Padang Ditarget Rampung Hari IniIa menjelaskan, titik tanggul yang diantisipasi yakni turap dengan ketebalan hanya 20-30 sentimeter. Nantinya turap seperti itu akan dipertebal sehingga tidak mudah jebol jika debit airnya meningkat.
"Yang jelas prioritas pekerjaan untuk turap yang tipis dengan ketebalan 20-30 sentimeter. Yang air limpas lama-lama tergerus dan rawan jebol," katanya.
Menurut Teguh, penyisiran juga dilakukan bersamaan dengan perbaikan tanggul. Perbaikan dikerjakan dengan memperkuat turap dan memasang bronjong.
"Kita fokus yang dekat musala, panjangnya 80 meter. Nanti kita sisir lagi. Yang rawan jebol kita perkuat," tandasnya.