You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Takut Roboh Papan Reklame di Kramat Sentiong Diturunkan
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Khawatir Roboh, Petugas Turunkan Papan Reklame di Senen

Petugas Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran, dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat menurunkan papan reklame di Jl Kramat Sentiong Raya RT 06/ 11, Senen.

Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga yang melintas, maka papan reklame tersebut kami turunkan

Lurah Kramat, Suparjo mengatakan, penurunan papan reklame dilakukan karena besi las pada papan reklame telah patah. Sehingga jika dibiarkan dikhawatirkan akan roboh dan menimpa pengguna jalan. Papan reklame yang berukuran  2 meter x 1,5 meter ini merupakan iklan layanan masyarakat yang memiliki izin.

"Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga yang melintas, maka papan reklame tersebut kami turunkan," ujarnya,  Rabu (20/12).

Papan Reklame di Jl HR Rasuna Said Ditertibkan

Ia menambahkan, untuk selanjutnya pihaknya akan berkoordinasi dengan Suban Pajak dan Retribusi Daerah Jakarta Pusat agar papan reklame itu kembali dipasang di lokasi yang aman.

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Hardisiswan, menambahkan untuk penurunan papan reklame itu pihaknya mengerahkan sebanyak delapan petugas Sudin Gulkarmat.

"Kami juga mengerahkan satu mobil pompa dan mobil rescue untuk menurunkan reklame ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1281 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati