You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DPRD Finalisasi Hasil Reses Ketiga Tahun 2018
.
photo doc - Beritajakarta.id

DPRD Finalisasi Hasil Reses Ketiga Tahun 2017

Panitia Khusus (Pansus) Reses DPRD DKI Jakarta menggelar rapat finalisasi hasil reses ketiga dari 106 anggota dan pimpinan dewan tahun 2017, hari ini.

Jadi kita sudah melaksanakan penghiimpunan, pengkompilasian, dan hari ini finalisasi

"Jadi kita sudah melaksanakan penghiimpunan, pengkompilasian, dan hari ini finalisasi," ujar Dwi Rio Sambodo, Wakil Ketua Pansus Reses DPRD DKI Jakarta, Kamis (21/12).

Ia menjelaskan, dalam rapat finalisasi ini, pihaknya berhasil mengakumulasi  34 pokok persoalan maupun aspirasi warga.

SKPD Diminta Tindak Lanjuti Usulan Musrenbang Warga Jaktim

"Tadi sudah diuraikan bahwa dalam lima bidang utama, totalnya ada 34 pokok persoalan," katanya.

Menurut Dwi, 34 pokok persoalan tersebut telah dibagi per masing-masing bidang di dewan yang terdiri dari bidang keuangan, pemerintahan, perekonomian, pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

"Selain itu, pencatatan hasil reses juga diakumulasi per wilayah dan per fraksi," sambungnya.

Dwi menambahkan, finalisasi hasil reses ini selanjutnya disampaikan langsung pada Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta melalui rapat paripurna yang akan digelar Rabu (27/12) pekan depan.

"Kita berharap hasil reses ini bisa ditindaklanjuti dalam penyusunan RKPD mendatang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3700 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye992 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye948 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye903 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye838 personAldi Geri Lumban Tobing