Bantaran KBT di Marunda Ditanami Singkong
access_time Kamis, 28 Desember 2017 10:11 WIB
remove_red_eye 1659
person Reporter : Nurito
person Editor : Rio Sandiputra
Guna mencegah tumbuhnya gulma atau tanaman liar, trase kering Kanal Banjir Timur (KBT) di kawasan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, kini ditanami singkong. Lahan yang ditanam areal sepanjang sekitar 700 meter persegi.
Penanaman singkong ini sangat efektif mencegah pertumbuhan gulma
"Trase kering KBT di kawasan Marunda, kini kita tanami singkong. Ini untuk mencegah tumbuhnya rumput liar atau gulma," ujar Lambas Sigalingging, Kasatlak UPK Badan Air Jakarta UtaraKamis (28/12).
Menurut Lambas, sebelumnya banyak warga yang juga memanfaatkan bantaran KBT untuk bercocok tanaman produktif. Namun kebersihannya tidak dijaga, sehingga sampah berserakan.
Petugas Bersihkan Danau Sunter"Penanaman singkong ini sangat efektif mencegah pertumbuhan gulma
, " tandasnya.