You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
BPKD Terima Hibah Server dan Switcher dari BTN
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

BPKD Terima Hibah Server dan Switcher dari BTN

Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta menerima hibah dari Bank Tabungan Negara (BTN) berupa server dan switcher.

Kita punya aplikasi sistem informasi pendapatan asli daerah itu yang sedang kita kembangkan

Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk dukungan BTN kepada Pemprov DKI Jakarta dalam meningkatkan pengelolaan keuangan.

Kepala BPKD DKI Jakarta, Michael Rolandi mengatakan, hibah yang diterima berupa tiga unit server dan satu unit switcher. Hibah tersebut nantinya akan digunakan untuk menunjang pengelolaan keuangan daerah.

DPRD akan Dalami Usulan Bantuan Keuangan Enam Daerah

"Kita punya aplikasi sistem informasi pendapatan asli daerah. Itu yang sedang kita kembangkan dan hibah ini bisa dipakai di sana," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (12/1).

Ia menjelaskan, server ini nantinya juga bisa digunakan untuk Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah (SIPKD). Terlebih saat ini semua transaksi di Ibukota 100 persen sudah menggunakan sistem non tunai.

Michael menuturkan, pemberian hibah ini akan dilaporkan ke Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta untuk pencatatan aset. Barang-barang pemberian hibah tersebut selanjutnya disimpan dan digunakan Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik).

"Hibah ini akan diletakkan di data center dan menjadi bagian dari data center kami," ucapnya.

Kepala Kantor Wilayah 2 BTN DKI, Dewi Fitrianingrum berharap, hibah yang diberikan ini bisa bermanfaat untuk BPKD. Selain hibah pihaknya juga telah memberikan program Corporate Social Responsibility (CSR).

"Kami ingin mempererat hubungan kerja sama. Jadi tidak hanya dalam bentuk server dan switcher. Tetapi juga kami lakukan CSR dalam bentuk lain," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8961 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2758 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1715 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1534 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1394 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik