You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Musrenbang di Jaksel Masuk Tingkat Kelurahan
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Musrenbang di Jaksel Masuk Tahap Pembahasan Tingkat Kelurahan

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan menyusun program kerja untuk tahun anggaran 2019 melalui musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang). Kegiatan yang digelar untuk menjaring usulan atau aspirasi masyarakat tersebut saat ini sudah memasuki pembahasan di tingkat kelurahan.

Pelaksanaan musrenbang di Jakarta Selatan sudah mencapai tahap musyawarah kelurahan

Kepala Suku Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Kapenko) Jakarta Selatan, Herwansyah mengatakan, kegiatan Rembuk RW di Jakarta Selatan sudah selesai secara keseluruhan. Hasil dari pembahasan tersebut kemudian naik ke musrenbang tingkat kelurahan.

"Pelaksanaan musrenbang di Jakarta Selatan sudah mencapai tahap musyawarah kelurahan," ujarnya, Selasa (30/1).

Usulan Musrenbang Diminta Dikombinasikan dengan SKPD

Menurut Hermasyah, dari tahapan Rembuk RW, tercatat ada  cukup banyak usulan yang diterima. Nantinya usulan tersebut akan dibahas lagi di tingkat kelurahan untuk diteruskan ke tingkat kecamatan dan kota.

"Sejak beberapa tahun terakhir ini kami sudah menggunakan sistem elektronik untuk pelaksanaan musrenbang yang disebut e-musrenbang," ucapnya.

Ia menyebutkan, sesuai jadwal, musrenbang kelurahan dimulai pada 21 Januari hingga 10 Februari mendatang. Beberapa kelurahan juga sudah mengadakan musrenbang, seperti di Kelurahan Ulujami yang digelar pada Senin (29/1) kemarin.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1461 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1270 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1067 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1005 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati